Merupakan metode pembiayaan kesehatan dimana terdapat dua atau lebih penanggung akan menanggung orang yang sama untuk manfaat layanan kesehatan yang sama. Koordinasi benefit ini dapat dilakukan oleh perusahaan asuransi atau penanggung lainnya dimana total manfaat tidak melebihi jumlah pelayanan kesehatan yang dibiayakan.

Manfaat Coordination Of Benefit (COB)

Memastikan klaim dibayar dengan benar dengan mengidentifikasi manfaat kesehatan yang tersedia bagi pasien, mengoordinasikan proses pembayaran, dan memastikan bahwa pembayar utama, baik Syntech atau asuransi lain, membayar terlebih dahulu.
Memastikan kelayakan data Syntech dengan pembayar lain dan mengirimkan klaim yang dibayar  Syntech ke perusahaan asuransi tambahan untuk pembayaran kedua.

Memastikan bahwa jumlah yang dibayarkan dalam situasi pertanggungan ganda tidak  melebihi 100% dari total klaim ( untuk menghindari pembayaran ganda ).